Laman

28 Januari 2014

SEANDAINYA

Selama kita hidup di dunia ini,
udah berapa kali aja kita dengar
berita pembunuhan, perampokan, ketidakadilan,
dan sebagainya dan sebagainya.
Pokoknya macam-macam peristiwa
dan yang pasti semuanya itu
ulah manusia yang bikin manusia lain menderita.
Apa sih sebenarnya maksudnya?
Sama-sama manusia, tapi kok malah nyakitin.
Apa nggak aneh?
Kalau masalah-masalah ini diungkap,
pasti yang jadi masalah pokok adalah
karena orang butuh kebahagiaan
yang mungkin bisa didapat
dengan membunuh, mencuri, menculik, dan sebagainya,
walau pun bahagianya cuma sesaat.
Kesannya egois banget, ya?
Dia harus mengorbankan orang demi kebahagiaannya sendiri.
Artinya kalau 1000 orang pengen bahagia,
ada 1000 orang atau lebih malah yang harus menderita.
Ih, ngeri banget!
Sekarang, Coba deh kita pikir.
Apakah mungkin semua orang di dunia ini bahagia
tanpa harus menderitakan orang lain?
Seandainya itu mungkin, alangkah damai dan bahagianya bumi ini.
Serasa di surga lah yaow.
Tapu yang pasti sussaaaah banget ndapatnya
Coba deh kamu pikir!
Setiap kita merasa bahagia,
pasti ada orang yang kita buat menderita,
entah disadari atau tidak.
Kita lihat aja contoh dekat sama kita-kita.
Kalau kita nggak biasa ranking 1 tahu-tahu dapat ranking 1,
pasti senang banget, kan?
Tapi, sadarkah kita kalau saat itu juga ada teman yang sedih
karena terkalahkan?
Nah, kalau gitu, nggak mungkin dong semua orang di bumi ini
bahagia bersama.